Upacara Digelar di Tempat Pembuangan Akhir Sampah

KompasTV 2017-08-17

Views 168

Menyambut Hari Kemerdekaan ke-72 tahun, sekelompok pegiat lingkungan hidup di Solo, Jawa Tengah, menggelar upacara 17 Agustus di tempat pembuangan akhir sampah. Dari atas gunungan sampah, mereka mengajak setiap warga Indonesia, agar merdeka dari sampah. Upacara digelar di tempat pembuangan akhir sampah Putri Cempo, Solo, Jawa Tengah, Kamis (17/8) pagi. Kelompok pegiat lingkungan hidup, pegiat bank sampah, serta petugas dinas lingkungan hidup Kota Solo, mengikuti pengibaran bendera merah putih di tiang bambu. Aksi ini dilakukan, demi menjaga kelestarian ibu pertiwi. Meski berada di tengah bau menyengat, upacara tetap berlangsung khidmat. Menurut salah satu pegiat lingkungan, bangsa Indonesia belum sepenuhnya merdeka dari sampah.


Share This Video


Download

  
Report form