BAYI LUMBA-LUMBA STRES HINGGA MATI OLEH PARA WISATAWAN
Berhenti membelai satwa liar!
Bayi lumba-lumba yang terdampar di pantai ini tidak lagi bernyawa setelah diambil dari air dan difoto oleh wisatawan di Spanyol.
Bayi Lumba-lumba betina ini terdampar di pantai Mojacar, Almeria, ketika didekati oleh pengunjung pantai.
Menurut Equinac, sebuah kelompok nirlaba yang menyelamatkan kura-kura laut dan satwa liar — lumba-lumba muda ini "ketakutan" pada orang-orang yang memengangnya.
Foto-foto yang dikirim ke Facebook menunjukkan anak-anak menyentuh lumba-lumba dan tak sengaja menutupi lubang pernapasan di atas kepalanya.
Dalam posting berikutnya, organisasi menjelaskan bahwa mereka tidak menyalahkan para wisatawan untuk terdamparnya lumba-lumba, tetapi mengkritik mereka untuk memotret dan menyentuh hewan, yang menyebabkannya menjadi sangat stres.