Selain memeriksa 11 orang saksi, polisi juga telah menyita senjata tajam yang digunakan pelaku sebagai barang bukti. Setelah lebih dari 11 jam dirawat intensif, kondisi pelaku akhirnya membaik.
Pelaku dirawat di Rumah Sakit Polda Yogyakarta setelah ditembak polisi di bagian kaki. Ia ditembak karena mencoba menyerang polisi yang datang ke lokasi kejadian.