Arus lalu lintas pemudik di wilayah Jawa Barat hingga tiga hari jelang lebaran 2018 masih terpantau normal.
Kendaraan pemudik yang melintas hampir tidak ada hambatan kemacetan.
Hal ini disampaikan oleh Kapolda Jawa Barat Irjen Agung Budi Maryoto saat meninjau posko pemantau mudik. Menurut Kapolda Jabar, pada mudik tahun ini hampir tidak ditemui hambatan bagi para pemudik.
Kini, Polda Jawa Barat mengalihkan perhatian pada persiapan antisipasi arus balik lebaran. Pihaknya akan lebih mempersiapkan para personilnya di arus balik mendatang, karena diprediksi lonjakan kendaraan akan teejadi pasca lebaran nanti.