VIVA.co.id – Polisi menetapkan dua turis asing, David James Taylor dan Sara Connor sebagai tersangka pembunuhan terhadap Aipda I Wayan Sudarsa. Selain melakukan pemeriksaan terhadap keduanya, polisi juga masih mengumpulkan barang bukti dan sejumlah saksi mata.