Menko Polhukam Wiranto menyatakan salah satu kendala dalam pengawasan lapas adalah keberadaan lokasi lapas. Menurutnya, saat ini kebanyakan lapas berada di perkotaan, seperti Lapas Cipinang dan Sukamiskin.
Hal inilah yang bisa memicu adanya interaksi antara napi di dalam lapas dengan masyarakat luar. Menurut Wiranto, pemerintah serta Presiden Jokowi telah menyetujui membuat lapas khusus napi korupsi, terorisme, dan bandar narkoba di pulau terluar.