VIVA.co.id – Meski Presiden Joko Widodo telah melakukan peletakan batu pertama pembangunan mega proyek kereta cepat Jakarta-Bandung, namun hingga kini proyek ini masih menuai kontroversi. Sebagian pihak menilai proyek kereta cepat kerja sama dengan China tak dibutuhkan mengingat sudah adanya tol dan fasilitas penunjang lainnya.