Dewan pers menyayangkan ucapan Prabowo Subianto dalam pidatonya di konferensi nasional Partai Gerindra, Senin (16/12) lalu. Dalam pidatonya, Prabowo sempat menyindir dan mempertanyakan kredibilitas media.
Ketua Dewan Pers Yosep Stanley Adi Prasetyo pun meminta calon presiden Prabowo Subianto untuk tidak menghina profesi jurnalis.
Yosep menjelaskan profesi jurnalistik sebagai pilar keempat sudah menjalani kewajiban untuk melakukan reportase serta memiliki tanggung jawab untuk pengecekan pada narasumber.
Yosep menegaskan apabila ada pemberitaan dari jurnalis yang tidak sesuai kajian dapat dilaporkan pada dewan pers.