Wakil Ketua Umum Partai Gerindra, Fadli Zon menanggapi pro kontra puisinya yang dinilai telah menghina kiai dalam hal ini Kiai Haji Maimoen Zubair. Menurut Fadli Zon dirinya tidak pernah mencaci maki kiai dengan puisi yang ia buat.
Lalu seperti apa tanggapan dari keluarga ulama karismatik NU, Kiai Haji Maimoen Zubair menanggapi pro kontra puisi Fadli Zon. Kita tanyakan kepada putra Kiai Haji Maimoen Zubair, Taj Yasin Maimoen yang telah tersambung lewat sambungan satelit langsung dari Semarang, Jawa Tengah.