Kekurangan Oksigen, Empat Warga Tewas Dalam Sumur

Metrotvnews.com 2019-03-16

Views 0

Metrotvnews.com: Jember: Empat warga Jember, Jawa Timur, ditemukan tewas akibat kekurangan oksigen saat mengambil baju di dalam sumur, Senin (25/8/2014) pukul 03.00 WIB. Kronologis kejadian bermula saat korban tewas Faturahman hendak mengambil bajunya yang jatuh ke dalam sumur milik Galang usai membakar batu bata, karena tidak kunjung naik ke atas secara berurutan ketiga tetangga ikut menyusul untuk membantu, namun keempat korban tidak kunjung muncul hingga akhirnya warga yang mengetahui melaporkan ke pihak kepolisian. Korban tewas diduga kekurangan oksigen. Hal itu diketahui di dekat lokasi sumur berdekatan dengan tempat pembakaran batu merah yang cukup banyak mengeluarkan asap.

Share This Video


Download

  
Report form