Arsitek Asal Surabaya Raih 2 Penghargaan Internasional

KompasTV 2019-07-30

Views 1.7K

Ada kisah inspiratif dari Surabaya, Jawa Timur. Seorang arsitek mendapat 2 penghargaan internasional di bidang desain, dan struktur bangunan.

Tak hanya itu, sang arsitek termasuk dalam sepuluh desain berpotensi di Indonesia tahun 2019.



Inilah Faldo Andreo seorang arsitek asal surabaya yang baru saja sukses, meraih dua penghargaan internasional di bidang desain dan struktur bangunan.

Pria berusia 28 tahun ini mendapatkannya dari sebuah ajang arsitektur yang digelar di Italia, akhir Juni lalu.

Desain Faldo dinobatkan sebagai yang terbaik di antara puluhan ribu desain yang dinilai oleh 200 juri, dengan latar belakang profesi dan negara asal yang beragam.




Share This Video


Download

  
Report form