Ditlantas Polda Metro Jaya Kembangkan Cashless Payment

medcom.id 2019-08-27

Views 1.2K

Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Metro Jaya bekerja sama dengan penyedia jasa uang elektronik yakni Bank BRI, LinkAja, dan GoPay untuk pembayaran penerbitan dan perpanjangan Surat Izin Mengemudi (SIM). Kerja sama ini dilakukan untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.



Proses pembayaran penerbitan dan perpanjangan SIM itu dapat dilakukan dengan QR Code LinkAja dan GoPay. Sistem pembayaran dengan menggunakan QR Code LinkAja dan GoPay ini merupakan inovasi pertama transaksi real time pada layanan Polri.



Nantinya, Ditlantas Polda Metro Jaya berencana mengembangkan layanan pembayaran menggunakan cashless payment pada layanan perpanjangan SIM di Gerai SIM, SIM keliling, dan empat Kantor Satpas layanan perpanjangan SIM lainnya.

Antara: Arif Firmansyah, Zabur Karuru, Risky Andrianto, Virna
Ditlantas Polda Metro Jaya Kembangkan Cashless Payment

Share This Video


Download

  
Report form