TOP3NEWS: Presiden King of The King Dicari I Monas Ditanami Pohon I Pasien Sembuh Corona Meningkat

KompasTV 2020-02-04

Views 2.3K


TOP3NEWS: Presiden King of The King Dicari I Pohon Monas Ditanam Kembali I Pasien Sembuh Corona Meningkat


1. Keberadaan Presiden kelompok King of The King, Dony Pedro masih menjadi misteri. Hingga kini polisi masih mencari jejak Dony Pedro. Dony Pedro disebut sebagai salah satu tentara aktif di TNI. Hal ini dikatakan oleh salah satu petinggi kelompok King of The King, Juanda yang telah menjadi tersangka penipuan.
2. Setelah menuai kritik dari berbagai pihak, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menanam kembali pohon yang telah ditebang di kawasan Monas, yang tengah direvitalisasi. Pohon yang baru ditanam ditanam ini memiliki batang yang cukup besar. Terlihat, sejumlah kayu penopang diikatkan pada batang pohon.
3. Duta besar Republik Rakyat China untuk Indonesia mengklaim, pemerintah China berhasil mengendalikan laju pertambahan kasus baru virus corona setiap hari. Angka pasien baru semakin menurun. Sementara itu, jumlah pasien yang sembuh terus meningkat. Hingga kini tercata ada 632 orang dinyatakan sembuh dari virus mematikan ini.

Share This Video


Download

  
Report form