Pemkot Bogor Minta KRL Stop Beroperasi

KompasTV 2020-04-15

Views 1.7K

KOMPAS.TV - Apa saja aturan yang diterapkan selama PSBB di Kota Bogor? Apakah langkah ini signifikan mengurangi angka penyebaran corona atau Covid-19?

Sebanyak lima wilayah di Jawa Barat, yaitu Kota dan Kabupaten Bogor, Kota dan Kabupaten Bekasi, serta Kota Depok sudah menerapkan Pembatasan Sosial Berskala Besar atau PSBB.

PSBB di wilayah-wilayah ini menyusul langkah serupa yang sudah dilakukan di DKI Jakarta, sehingga wilayah Jabodetabek sudah resmi menerapkan PSBB.

Di Kota Bekasi, selalu ada cara buat jera pelanggar aturan PSBB di hari pertama penerapan seperti sanksi push-up diberikan pada para pengendara yang tidak mengunakan masker.

Satu per satu kendaraan roda dua dan empat yang melintasi checkpoint di Jalan Ir. H. Juanda, Bekasi Timur, dilakukan pengecekan identitas dan suhu tubuh.

Sementara di Depok, penjagaan di wilayah perbatasan Depok - Jakarta dan Kabupaten Bogor diperketat. Setidaknya ada 20 sebaran lokasi checkpoint dalam PSBB Depok.

Pembatasan Sosial Berskala Besar di Kota Bekasi, Depok, dan wilayah Bogor diberlakukan selama 14 hari.

Share This Video


Download

  
Report form