PSBB Diperpanjang, 5 Kepala Daerah Kembali Usul KRL Dihentikan

KompasTV 2020-04-29

Views 2.5K

KOMPAS.TV - Para kepala daerah, seperti di Bogor, Depok, dan Bekasi kembali mengusulkan penghentian operasional KRL selama perpanjangan PSBB atau Pembatasan Sosial Berskala Besar.

Wali Kota Bekasi menyatakan usulan tersebut dilakukan karena melihat pergerakan orang di KRL masih tinggi yang rawan penularan virus corona.

Setelah rencana penghentian operasional KRL sempat ditolak oleh Kemenhub, kepala daerah di wilayah Bogor, Depok, dan Bekasi kembali mengusulkan penghentian sementara KRL.

Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi menyebut usulan telah diberikan kepada Gubernur Jawa Barat dan menunggu pertimbangan.

Selanjutnya, Bupati Bogor Ade Yasin meminta agar pemerintah pusat terus menggelar rapid test secara acak dan memberi sanksi tegas bagi pelanggar PSBB.

Sebelumnya, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil mengumumkan Pembatasan Sosial Berskala Besar atau PSBB untuk lima wilayah di Jawa Barat, yakni Kota Bekasi, Kota Depok, Kota Bogor, Kabupaten Bekasi, dan Kabupaten Bogor diperpanjang.

Share This Video


Download

  
Report form