JAKARTA, KOMPAS.TV - Juru Bicara Percepatan Penanganan Covid-19 Achmad Yurianto menjelaskan ada penambahan kasus positif Corona per 30 Juni 2020 pukul 12.00 WIB sebanyak 1.293 kasus.
Sehingga total kasus positif per 30 Juni 2020 sebanyak 56.385 kasus.
"Kasus baru konfirmasi Covid-19 sebanyak 1.293 orang, sehingga total menjadi 56.385 orang," ujar Yurianto dalam konferensi pers-nya di BNPB (30/6/2020).
Sementara itu ada 5 provinsi yang melaporkan kasus baru Corona terbanyak per 30 Juni 2020 yaitu di wilayah Jawa Timur, DKI Jakarta, Jawa Tengah, Kalimantan Selatan dan Sulawesi Selatan.
Penambahan kasus Corona di 5 provinsi tersebut per 30 Juni 2020 adalah:
Jawa Timur yang melaporkan penambahan kasus baru sebanyak 331 kasus DKI Jakarta laporkan penambahkan kasus baru sebanyak 193 kasus Jawa Tengah ada penambahan kasus baru sebanyak 153 kasus Kalimantan Selatan sebanyak 106 kasus baru Sulawesi Selatan melaporkan penambahan kasus baru sebanyak 89 kasus.