SEMARANG, KOMPASTV Polda Jawa Tengah dan Pemerintah Daerah Kota Semarang memanen hasil ikan budidaya anggota Polda.
Hasil panen tersebut akan dibagikan bagi masyarakat yang membutuhkan, terutama bagi masyarakat yang sangat membutuhkan.
Harapannya, dengan aksi ini, masyarakat yang terdampak Covid-19, dapat terbantu.
Selain itu, hal ini juga dimaksudkan untuk menjaga ketahanan pangan selama pandemi.
"Hari ini, telah kita panen dari luas tanah 7500, hampir 5,4 ton. Dimana penanaman ini benih dari Direktorat Pol Air, yang hasil budidayanya dikelola dan dimanfaatkan oleh masyarakat sekitar", ujar Kapolda Jawa Tengah, Irjen Pol Ahmad Lutfi (9/7/2020).
Setidaknya, ada sebanyak 5,4 ton ikan dan udang hasil budidaya yang dipanen.
Kapolda Jawa Tengah Irjen Pol Ahmad Lutfi juga menambahkan, Kapolri telah memerintahkan jajarannya untuk mendukung ketahanan pangan.
Oleh karenanya, jajaran kepolisian diminta untuk melakukan hal yang bersifat budidaya makanan.