Polsek Sediakan Wifi Gratis Untuk Belajar Daring

KompasTV 2020-08-05

Views 3.2K

SUKABUMI, KOMPAS.TV - Fasilitas internet gratis di Polsek Cibeureum, Polres Sukabumi Kota, dirasakan sangat membantu para siswa SMPN 12 untuk belajar secara daring. Sejak dibuka WIFI gratis ini, kantor Polsek setiap harinya di datangi para pelajar baik untuk tingkat Sekolah Dasar serta tingkat SMP yang berada di wilayah Kecamatan Cibeureum. Internet gratis tanpa batas ini diharapkan dapat meringankan para orangtua yang kurang mampu untuk membelikan kuota anaknya. Bahkan sarana ini akan dibuka hingga proses belajar tatap muka di sekolah kembali dilakukan.

Para siswa mengaku, lebih mudah dalam mengakses aplikasi ruang kelas menjadi lebih cepat dibanding menggunakan kuota biasa yang dirasakan sangat lambat karena membutuhkan kuota yang cukup banyak. Fasilitas ini akan dimanfaatkan setiap hari dengan bimbingan para guru.


Sementara itu, Kapolres Sukabumi Kota AKBP Sumarni mengungkapkan, ditengah pandemi Covid19 ini, pihaknya ingin membantu para pelajar di kota sukabumi yang mengalami kendala kuota atau keterbatasan ekonomi. Dengan internet gratis yang buka seluruh jajaran Polsek, para pelajar maupun guru dapat memanfaatkan fasilitas ini untuk kegiatan belajar mengajar. Selain internet gratis, kepolisian juga menyiapkan sejumlah laptop dan komputer bagi siswa yang tidak memiliki HP untuk proses belajar online.

Share This Video


Download

  
Report form