SAMARINDA, KOMPAS.TV - Kasus petugas medis yang terkonfirmasi positif Covid-19 di RS Samarinda Medika Centre saat ini bertambah menjadi 36 orang yang terkonfirmasi positif Covid-19.
Namun, sampai saat ini rumah sakit tersebut belum mengkonfirmasi terkait pembatasan aktivitas pelayanan kesehatan atau penutupan beberapa poli.
Kendati demikian, Kepala Dinas Kesehatan kota Samarinda Dokter Ismed Kusasih menjelaskan pihaknya masih menunggu wewenang dari pihak rumas sakit SMC apakah ada penutupan layanan di rumah sakit selama kluster SMC terus bertambah.
"Kluster SMC itu juga ada beberapa yang terkonfirmasi positif, ada beberapa yang sembuh dan sepertinya hampir semuanya kan ringan dan mereka isolasi mandiri," ujar Dr Ismed Kusasih.
Saat ini di Samarinda, terdata 2 rumah sakit yang menjadi kluster penyebaran virus corona yakni RSUD Abdul Wahab Syahrani Samarinda dan RS Samarinda Medika Centre.
Dinas Kesehatan dan Tim Gugus Covid-19 masih melakukan treking ke sejumlah petugas medis lainnya dan juga keluarga yang kontak erat dengan pasien yang terkonfirmasi positif Covid-19.