Belasan Kios Pasar Penampungan Cibadak Terkabakar

KompasTV 2020-10-12

Views 328

SUKABUMI, KOMPAS.TV - Belasan kios pasar penampungan Cibadak, Kabupaten Sukabumi Jawa Barat, terbakar. Menurut saksi mata, api berkobar disalah satu kios merambat dari dalam kios menuju atap, dan terus membesar. Tidak lama apipun merambat ke belasan kios lainnya. Saat kebakaran kios pasar sudah dalam keadaan tertutup tidak ada yang berjualan. Kebakaran ini berlangsung setengah jam, dan api berhasil dipadamkan oleh 5 unit mobil pemadam kebakaran.

Pemadaman juga dilakukan dengan membobol pintu rolling door toko, menggunakan kapak, untuk memadamkan api di dalam toko agar tidak meledak. Hingga saat ini belum diketahui secara pasti penyebab kebakaran tersebut, namun dugaan kuat kebakaran disebabkan karena korsleting arus pendek listik. Data sementara ada 11 kios pasar yang hangus akibat kebakaran.

Share This Video


Download

  
Report form