Rencana Unjuk Rasa UU Cipta Kerja ke Istana Negara

KompasTV 2020-10-16

Views 1K

JAKARTA, KOMPAS.TV - Jelang unjuk rasa menolak pengesahan Omnibus Law Undang-Undang Cipta Kerja hari ini, sejumlah ruas jalan di seputar kawasan Istana Negara ditutup.

Jumat dini hari tadi, ruas jalan di kawasan sekitar istana negara mulai ditutup oleh polisi dan petugas dinas perhubungan DKI Jakarta, menggunakan membatas beton dan pagar kawat berduri.

Penutupan jalan untuk menyekat massa pengunjuk rasa Undang-Undang Cipta Kerja, yang antara lain akan diikuti oleh elemen badan eksekutif mahasiswa seluruh Indonesia, atau BEM SI, di depan Istana Negara, siang ini.

Jalan yang ditutup yakni jalan dari arah harmoni menuju Jalan Medan Merdeka Utara, yang dialihkan menuju Jalan Juanda, Sawah Besar, Jakarta Pusat.

Selain itu, juga ditutup jalan juanda yang menuju ke kawasan Istana Negara.


#LiveStreaming #BreakingNews #Kompastv

Jangan lewatkan live streaming Kompas TV 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live. Agar tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia, yuk subscribe channel youtube Kompas TV. Aktifkan juga lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru dari Kompas TV.

Media sosial Kompas TV:
Facebook: https://www.facebook.com/KompasTV
Instagram: https://www.instagram.com/kompastv
Twitter: https://twitter.com/KompasTV
LINE: https://line.me/ti/p/@KompasTV

Share This Video


Download

  
Report form