KUBU RAYA, KOMPAS.TV - IW (39) warga Dusun Pelita diamankan Polsek Sungai Raya, Kabupaten Kubu Raya, Kalimantan Barat, karena menikam adik iparnya dengan sebilah pisau hingga meninggal dunia.
Kapolsek Sungai Raya, AKP Sutrisno menuturkan bahwa penikaman ini bermula dari cekcok antara korban berinisial DP dengan tersangka.
Cekcok tersebut dikarenakan nenek korban meminta buah kelapa kepada tersangka yang kemudian diberikan oleh tersangka, namun korban mengatakan jika kelapa tersebut hendak ditanam. Keduanya pun sempat berdebat.
Tersangka kemudian mengambil pisau dapur, dan menusuk korban pada bagian perut, hingga menyebabkan korban meninggal dunia.
"Pada saat perkelahian tersebut ada istri dan anaknya yang mencoba melerai, pada saat itu berhasil dilerai, tersangka kemudian diamankan, dan korban dibawa ke rumah sakit, namun dalam perjalanan korban meninggal dunia," ucap AKP Sutrisno.
Selain itu, anak korban berinisial MA (9) juga turut menjadi korban, karena tertusuk pada bagian paha. Anak korban saat ini masih dalam perawatan. Hingga kini, polisi masih menggali informasi dengan memeriksa psikologis tersangka.
Simak informasi lain dari Kota Pontianak dan Kalimantan Barat di kanal YouTube KompasTV Pontianak.
#KubuRaya