Lebih dari 50 Rumah Warga Rusak Akibat Angin Puting Beliung

KompasTV 2020-11-06

Views 265

GUNUNG KIDUL, KOMPAS.TV - Pasca puting beliung yang merusakan puluhan rumah di Dusun Kedungranti, Desa Nglipar, Kecamatan Nglipar Gunung Kidul pada hari Kamis (05/11) malam.

Ratusan warga dibantu relawan, TNI dan juga Polri bekerja sama bahu membahu membersihkan rumah mereka.

Tak hanya membersihkan bangunan rumah, warga rencananya juga akan memotong sejumlah pohon besar yang berada di sekitar lokasi agar kedepannya tidak mengkhawatirkan ketika hujan deras tiba.

Terdapat lebih dari 50 rumah warga rusak akibat puting beliung. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini.

Untuk korban yang rumahnya rusak akibat puting beliung, mereka rata-rata mengungsi ke pengungsian atau rumah sanak saudara mereka.



Share This Video


Download

  
Report form