Mobil Hancur Tabrak Beton Pembatas Transjakarta

KompasTV 2020-11-10

Views 1K

JAKARTA, KOMPAS.TV - Sebuah minibus menabrak beton pembatas bus Transjakarta saat melintas di Jalan Matraman Raya, Jatinegara, Jakarta Timur, Senin (9/11/2020) malam.

Diduga kecelakaan terjadi saat pengemudi mencoba memasuki jalur bus Transjakarta.

Bagian depan mobil hancur dan tersangkut beton pembatas jalan.

Awalnya mobil melaju di jalur lambat.

Namun tiba-tiba berbelok ke jalur bus Transjakarta dan menabrak beton pembatas jalan.

Diduga tabrakan terjadi akibat pengemudi tidak mengetahui adanya beton pembatas.

Akibat kejadian ini, arus lalu lintas dari arah matraman menuju Cipinang sempat tersendat.

Share This Video


Download

  
Report form