Anies Baswedan Ketemu Rizieq Shihab Tak Bahas Politik

KompasTV 2020-11-11

Views 2.2K

JAKARTA, KOMPAS.TV - Belum 24 jam sejak tiba di tanah air, pada Selasa (10/11/2020) malam, Pemimpin Front Pembela Islam Rizieq Shihab telah bertemu dengan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

Momen pertemuan Rizieq dan Anies ini diabadikan dan diunggah dalam akun Instagram milik Wakil Sekjen Majelis Ulama Indonesia Tengku Zulkarnain.

"Pertemuan empat sahabat. Tiada yang lebih menggembirakan daripada bertemu dengan sahabat," tulisnya.

Dalam pertemuan antara Anies dan Rizieq itu, Tengku Zulkarnain menyebut tidak ada pembicaraan yang mengarah ke politik.

Dilansir dari Kompas.com, selepas isya, Anies, Rizieq, Tengku Zulkarnain, dan menantu Rizieq, hanya melepas rindu sambil minum teh.

Pertemuan itu pun berlangsung singkat hanya sekitar satu jam karena Anies tak ingin mengganggu Rizieq yang mungkin masih lelah setelah perjalanan jauh.

Kepulangan Rizieq setelah tiga tahun meninggalkan Indonesia saat terjerat sejumlah kasus hukum menuai komentar sejumlah partai politik.

Kepulangan Rizieq dinilai bisa jadi momen rekonsiliasi juga menghilangkan sisa-sisa polarisasi di masyarakat pasca Pilpres 2019.

Share This Video


Download

  
Report form