Terlibat Pencurian Mobil Truk, Polisi Amankan Anggota DPRD Lampung Utara

KompasTV 2020-12-07

Views 2

LAMPUNG, KOMPAS.TV - Polsek Tanjung Bintang menetapkan Hatami Anggota DPRD Kabupaten Lampung Utara sebagai tersangka dalam kasus pencurian mobil truk yang terjadi pada Senin (30/11/2020) lalu.

Selain Hatami, Polisi juga menetapkan Fahri Andrean sebagai tersangka dalam kasus pencurian mobil truk. Kedua tersangka memiliki peran sebagai penadah dan penjual mobil hasil curian atau rampasan.

Akp Talen Hapis, Kapolsek Tanjung Bintang menyebut para tersangka menggunakan modus mengaku sebagai Debt Collector atau Penagih Utang dalam menjalankan aksi pencurian mobil truk.

Polisi hingga saat ini masih melakukan pengejaran terhadap pelaku lainnya yang terlibat dalam kasus pencurian mobil truk yang terjadi di Jalan Doktor Sutami, Tanjung Bintang, Kabupaten Lampung Selatan.

Sebelumnya aksi perampasan satu unit mobil truk bernomor polisi BE 9162 CE terjadi pada Senin (30/11/2020) lalu.

Dalam kasus ini polisi telah menetapkan dua tersangka, satu diantaranya merupakan anggota DPRD Kabupaten Lampung Utara.

#pencurian #kriminal #mobiltruk

Share This Video


Download

  
Report form