Saturn, sang alligator legenda milik Hitler akan dipamerkan di Museum Rusia - TomoNews

TomoNews Indonesia 2020-12-16

Views 3

DARWIN MUSEUM, MOSCOW / RUSIA — Sebuah tubuh awetan dari seekor aligator yang dirumorkan hewan peliharaan pribadi pemimpin Nazi, Adolf Hitler, kini akan dipamerkan di museum Rusia.

Saturn, nama alligator ini. Ia mati di usianya yang ke 84 tahun. Sebelum kematiannya, Saturn cukup populer di tempat ia tinggal sejak tahun 1946, di Kebun Binatang Moscow.

Saturn sendiri baru mati di awal bulan Mei tahun ini. Tubuhnya diawetkan dan kini akan dipajang di Darwin Museum di Moscow sebagai bagian dari pameran museum dengan tema Fauna Amerika Utara.

Saturn sendiri dilaporkan lahir sebagai binatang liar di Missisipi di tahun 1936 sebelum akhirnya ditangkap dan dikirim ke Berlin Zoo. Dipercaya Saturn menjadi salah satu bagian dari koleksi binatang pribadi milik Adolf Hitler.

SOURCES: FACEBOOK / DARWIN MUSEUM, Daily Star
https://www.facebook.com/darwinmuseum/photos/pcb.3545410065512348/3545393798847308/
https://www.dailystar.co.uk/news/world-news/legendary-hitlers-alligator-becomes-immortal-23150375

Share This Video


Download

  
Report form