[Top3News] Menag Apresiasi Natal 2020 | Mahfud: Tak Ada Kriminalisasi Ulama | Banjir Bandung

KompasTV 2020-12-25

Views 496

JAKARTA, KOMPAS.TV - Berikut ini tiga berita terpopuler yang terjadi pada Jumat, 25 Desember 2020 mulai dari perayaan natal 2020 berjalan khidmat dengan menerapkan protokol kesehatan, Menteri Agama pun mengapresiasi pelaksanaan Natal tahun ini. Lalu, ada pernyataan Menko Polhukam Mahfud MD yang membantah adanya kriminalisasi ulama di Indonesia, dan banjir yang melanda dua kecamatan di Bandung.

1. Misa Natal di Gereja Katedral diselenggarakan dengan menerapkan protokol kesehatan. Menteri Agaman memantau perayaan natal di salah satu gereja. Menteri Agama mengapresiasi pelaksanaan natal tahun ini berjalan lancar.

2. Menko Polhukam Mahfud MD membantah adanya kriminalisasi ulama. Ia mengatakan ulama justru berperan mengarahkan kebijakan di Indonesia. Mahfud menegaskan tak ada Islamofobia dalam pemerintahan Indonesia.

3. Banjir merendam dua kecamatan di Kabupaten Bandung, Jawa Barat. Dua kecamatan yang terendam banjir adalah Baleendah dan Dayeuh Kolot. Ketinggian banjir mencapai 1 hingga 1,2 meter.

Share This Video


Download

  
Report form