Pengantin Baru Nikah Langsung Cerai Karena Hadiah Bra yang Terlalu Kecil - TomoNews

TomoNews Indonesia 2021-01-12

Views 3

GUIZHOU, CHINA — Pernikahan seharusnya menjadi momen yang membahagiakan, tapi tidak dengan seorang pengantin wanita di Provinsi Guizhou, China. Pengantin wanita ini justru minta cerai, beberapa saat setelah pernikahannya, masalahnya karena hadiah pakaian dalam. Emang ada apa?

Wanita ini marah dan menggugat cerai suaminya setelah merasa dihina pada perayaan pernikahannya. Diketahui dari South China Morning Post, pengantin pria yang bermarga Yang, memberikan hadiah pernikahan tradisional yakni berupa baju dan pakaian dalam.

Tapi ternyata ukuran bra itu lebih kecil dua ukuran dari yang biasa dipakai sang pengantin wanita yang bernama Luo. Sontak, Luo merasa dihina dan tersinggung karena suaminya itu tahu ukuran branya sesungguhnya, tapi malah memberikan ukuran bra yang lebih kecil.

Saat ini, proses perceraian sedang dilangsungkan dan Luo menyatakan bahwa kedua keluarga memang sudah berselisih paham sebelum pernikahan. Hmm, bagaimana menurut Anda? Tuliskan pendapat Anda di kolom komentar!


SOURCE: South China Morning Post
https://www.scmp.com/news/people-culture/trending-china/article/3116972/newlywed-seeks-divorce-after-her-beaus-bra-size

Share This Video


Download

  
Report form