Cara Membuat Poached Egg Hingga Scramble Egg Mudah dan Anti Gagal!

KompasTV 2021-01-28

Views 159

KOMPAS.TV - Ada banyak cara menyajikan telur untuk sarapan agar tidak bosan. Biasanya telur hanya dibuat telur mata sapi, telur rebus, telur setengah matang atau telur dadar, lalu dimakan dengan nasi hangat saja sudah nikmat.

Bukan hanya itu saja, ternyata ada banyak cara mengolah telur loh. Dari mulai poached egg, omelete, sunny side up, hingga scramble egg.

Cara membuatnya pun cukup tricky ya. Tapi tenang saja, berikut ini ada cara mengolahnya dan pastinya anti gagal.

Poached egg lebih mudahnya adalah telur yang direbus tanpa kulit. Berikut tips membuatnya:

Panaskan air hingga mendidih Tuangkan 1sdm cuka Aduk sampai terbentuk pusaran Tuang telur dari mangkok Aduk terus hingga matang sempurnaSunny side up egg adalah cara memasak telur goreng tanpa dibalik. Kuning telur di sini tidak boleh pecah ya, Sahabat KompasTV. Permukaan atas telur JUGA terlihat masih berlendir atau basah. Mungkin kita mengenalnya dengan telur ceplok setengah matang.

Cara memasaknya pun susah-susah gampang dan dibutuhkan ketelitian ya. Berikut tipsnya:

Pisahkan putih dan kuning telur Panaskan minyak Tambahkan 1sdm air Masukkan putih telur Letakkan kuning telur di tengah Tunggu sampai putih telur mengeras dan sajikanOmelete adalah variasi telur dengan cara dikocok. Jika telur dadar dikocok terlebih dahulu baru digoreng, nah omelete ini harus dikocok baik sebelum digoreng atau pada saat digoreng namun jangan sampai hancur. Biasanya omelete bisa dimasak bersama denga bahan-bahan lainnya. Berikut cara membuatnya:

Panaskan minyak Kocok lepas telur dan masukkan ke dalam teflon Masak sambil diaduk-aduk Dorong ke pinggir sampai membentuk bulan sabit SajikanScramble egg alias telur orak-arik ini juga cara membuatnya hampir mirip dengan telur dada. Penyajian akhir scramble egg ini seperti namanya, berbentuk orak-arik. Meski terlihat mudah, namun cara membuatnya agak sedikit tricky loh. Karena teksturnya lebih nikmat jika ada bagian yang tidak terlalu matang, berikut cara membuatnya.

Kocok telur dan masukkan ke teflon panas Aduk-aduk lalu gabungkan menjadi satu Angkat dan sajikan

Share This Video


Download

  
Report form