BANDUNG, KOMPAS.TV Setelah mendapatkan vaksin pertama pada 14 hari lalu, musisi Ariel Noah hari ini (28/1) kembali mendapatkan vaksin untuk kedua kalinya.
Kepada Kompas TV, Ariel bercerita pengalaman dirinya mendapatkan vaksin.
Ia mengaku, sudah sering mendapatkan vaksin sejak kecil. Menurutnya, vaksin Covid-19 adalah vaksin yang paling ringan yang ia rasakan dampaknya.
"Sebenarnya ini paling ringan saya rasa. Pas penyuntikan, ada sedikit sensasi kelayangan tapi Cuma 5 menit awal, hari yang sama jam 8 malam, sayamengantuk di luar biasanya", ungkap Ariel saat diwawancara Kompas TV usai menajalani vaksinasi kedua (28/1).
Pelantun lagu Peter Pan ini menambahkan, efek dari vaksin juga tidak menghalanginya melakukan aktivitas sehari-hari.
"Sejauh ini nggak ada, saya pikir tadi yang ngantuk itu akan menghambat aktivitas, tapi ternyata i hari pertama aja, sisanya nggak", pungkasnya.
Ariel termasuk dalam kelompok pertama yang mendapatkan vaksin Covid-19. Ia bersama sejumlah pejabat dan publik figur lainnya mendapatkan vaksin di kloter pertama.