MEDAN, KOMPAS.TV - Petugas Unit Reskrim Polsek Medan Timur menggagalkan upaya pengiriman sabu ke Kota Padang.
Narkoba disita dari seorang pria yang sedang menumpangi angkutan umum.
Penangkapan Zul Indra dilakukan di Jalan Rakyat Medan.
Ketika digeledah, pelaku sempat tidak mengaku membawa narkoba.
Namun, setelah petugas membongkar tas yang dibawa, pelaku akhirnya tidak dapat berkutik setelah petugas mendapati narkoba jenis sabu dengan berat sekitar 300 gram. (*)
#narkoba #narkotika #sabu #kurirsabu #sumaterautara #sumut #medan #beritamedan #beritadaerah