Tabrakan Beruntun 40 Kendaraan Terjadi di Iowa AS Akibat Jalanan Licin Salju

KompasTV 2021-02-07

Views 423

KOMPAS.TV - Kecelakaan beruntun terjadi di sebuah jalan antar negara bagian di Iowa, Amerika Serikat. Sekitar 40 kendaraan terlibat dalam kecelakaan ini.

Kecelakaan terjadi akibat jalanan yang licin lantaran tertutup salju tebal. Akibat kecelakaan ini otoritas setempat menutup salah satu ruas jalan.

Polisi menyatakan sejumlah orang dilarikan ke rumah sakit akibat luka yang mereka derita, dan dipastikan tidak ada korban jiwa.

Otoritas di Iowa meminta warga untuk tetap di rumah lantaran badai salju telah menyebabkan hampir seluruh ruas jalan tertutup salju, yang mana menjadikan jalanan licin dan berbahaya.



Jangan lewatkan streaming Kompas TV live 24 jam non stop di https://www.kompas.tv/live agar kamu semua tidak ketinggalan berita-berita terkini, terlengkap, serta laporan langsung dari berbagai daerah di Indonesia. Subscribe juga channel YouTube Kompas TV dan aktifkan lonceng supaya kamu dapat notifikasi video terbaru langsung.

Share This Video


Download

  
Report form