Truk Tangki BBM Terguling Masuk Jurang Sedalam 70 Meter di Cianjur

medcom.id 2021-02-17

Views 1.8K

Truk tangki bermuatan 16 ribu liter BBM jenis premium dan pertalite terjun ke jurang sedalam 70 meter dijalan raya Cibinong-Pagelaran, Kecamatan Tanggeung, Cianjur, Jawa Barat, Selasa (16/2) malam. 



Menurut polisi, kecelakaan ini terjadi setelah truk tangki dari arah Cianjur menuju Sindang Barang berpapasan dengan mobil box dari arah berlawanan jalan yang sempit dan gelap membuat kedua mobil tersebut berhenti saat berpapasan dan membuat ban belakang truk tangki BBM itu jeblos hingga terguling lalu terperosok ke jurang.



Satu orang kernet selamat sedangkan sopir truk tangki mengalami luka di beberapa bagian tubuh lantaran terjepit oleh bagian mobil. Metro TV/Muchlis Bachtiar
Truk Tangki BBM Terguling Masuk Jurang Sedalam 70 Meter di Cianjur

Share This Video


Download

  
Report form