Kompleks Kodam 3 Kembali Terendam Banjir Setinggi 1 Meter

KompasTV 2021-03-16

Views 611

MAKASSAR, KOMPAS.TV - Curah hujan tinggi yang melanda kota makassar beberapa hari lalu membuat sejumlah wilayah yang menjadi daerah langganan banjir kembali tergenang. Di kompleks kodam tiga kelurahan katimbang warga terpaksa harus mengungsi akibat banjir yang merendam permukiman mereka.

Ketinggian banjir di kompleks kodam tiga kelurahan katimbang kecamatan biringkanaya makassar mencapai satu meter. Warga yang rumahnya terendam banjir mengungsi ke masjid yang aman dari banjir.

Sementara itu dinas sosial bersama bpbd serta dinas kesehatan tersu berkodinasi untuk menyiapkan lokasi pengungsian dan kebutuhan korban banjir seperti makanan selimut serta air bersih. Warga korban banjir juga berharap agar pemerintah segera mengevakuasi keluarga mereka yang masih terjebak di lokasi banjir.

#LANGGANANBANJIR
#BANJIRMAKASSAR
#CUACABURUK

Share This Video


Download

  
Report form