Soal Kuis Kelas 6 di AS Diduga Picu Anti-Asia - TomoNews

TomoNews Indonesia 2021-04-07

Views 35

TEXAS, AMERIKA SERIKAT — Tiga guru di Texas diskors oleh pihak sekolah setelah memberikan soal kuis kepada siswa yang memicu rasisme anti-Asia.

Pada 31 Maret lalu, seorang pengguna Twitter @joyjuheelim mengunggah sebuah foto yang menunjukkan soal kuis online pilihan ganda milik adiknya yang duduk di kelas 6.

Soal itu berbunyi:
“Manakah dari norma di China berikut ini yang benar?”

Dengan pilihan jawaban adalah memotong bibir seseorang yang bersendawa di restoran, memukul anak dengan tongkat jika mencuri permen, serta makan daging kucing dan anjing.

Padahal kelas itu berisi anak-anak usia 11 dan 12 tahun dan tidak pantas jika guru menggunakan bahasa yang menggambarkan stereotip negatif.


SOURCES: NBCDFW, The Dallas Morning News, South China Morning Post
https://www.nbcdfw.com/news/local/three-carrollton-farmers-branch-teachers-under-investigation-following-racist-quiz-question-answers/2594532/
https://www.dallasnews.com/news/education/2021/03/31/derogatory-language-against-asians-on-middle-school-test-prompts-investigation-in-carrollton-farmers-branch-isd/
https://www.scmp.com/news/world/united-states-canada/article/3127953/three-texas-school-teachers-under-investigation

Share This Video


Download

  
Report form