Banyuwangi, KompasTV Jawa Timur - Untuk menghormati jasa awak Kapal Selam Nanggala 402, TNI Angkatan Laut menggelar tabur bunga di perairan Bali dari atas KRI dokter Soeharso, jumat pagi (30/4). Dipimpin langsung oleh KSAL Laksamana TNI Yudo Margono, tabur bunga juga diikuti seluruh keluarga awak Kapal Selam yang telah dinyatakan gugur.
Pemberangkatan agenda tabur bunga ini dilakukan dari pelabuhan Tanjung wangi, Banyuwangi, Jawa Timur menuju titik lokasi tenggelamnya kapal.
Upacara penghormatan terakhir kepada 53 awak Kapal Selam Nanggala 402, digelar dari atas KRI dokter Soeharso 990, jumat pagi.
Dengan menggunakan empat bus, setelah mengikuti agenda pemberian santunan oleh Presiden Joko Widodo di Sidoarjo, seluruh keluarga awak kapal yang datang di pelabuhan Tanjung wangi langsung masuk ke dalam KRI Soeharso.
Disusul kemudian KSAL laksamana TNI Yudo Margono selaku pemimpin upacara langsung disambut dengan penghormatan oleh awak KRI dokter Soeharso di dermaga Tanjung wangi.
KSAL yang didampingi istrinya juga langsung naik ke atas KRI Soeharso untuk selanjutnya diberangkatkan menuju titik lokasi tenggelamnya kapal selam Nanggala 402.
Tabur bunga ini sendiri dilakukan dari atas KRI soeharso di titik lokasi tenggelamnya kapal selam yang berada sekitar 40 kilometer utara pelabuhan Celukan bawang, Buleleng, Bali.
Sejauh ini, proses evakuasi bangkai kapal selam yang tenggelam di kedalaman 838 meter masih diupayakan untuk dilakukan.
#banyuwangi #jatim #indonesia #nanggala402 #kapalselam #tni #taburbunga
MEDIA SOSIAL KOMPAS TV JAWA TIMUR :
facebook :https://www.facebook.com/kompastvjatim
instagram :https://www.instagram.com/kompastvjatim
twitter :https://twitter.com/kompastvjatim