Kata Sekjen PBB Soal Gencatan Senjata Israel dan Hamas

KompasTV 2021-05-21

Views 1.6K

JAKARTA, KOMPAS.TV - Israel dan Militan Hamas sepakat untuk melakukan gencatan senjata.

PBB pun menyambut baik gencatan senjata kedua belah pihak dan meminta kepada semua pihak untuk mengawasi gencatan senjata ini.

"Saya menyambut gencatan senjata antara Gaza dan Israel setelah 11 hari permusuhan yang mematikan. Saya menyampaikan belasungkawa terdalam saya kepada para korban kekerasan dan orang yang mereka cintai," ujar Antonio Guterres, Sekjen PBB (21/5/2021).

Sementara itu, Sekjen PBB juga memuji Mesir dan Qatar yang berupaya dalam mengkoordinasikan gencatan senjata antara Israel dan kelompok Militan Hamas.

"Saya memuji Mesir dan Qatar atas upaya yang dilakukan dalam koordinasi yang erat dengan PBB untuk membantu. memulihkan ketenangan di Gaza dan Israel. Dan saya menyerukan semua pihak untuk mengamati gencatan senjata," sambung Antonio.

Sebelumnya, Israel dan Militan Hamas telah bertempur selama 11 hari. Pertempuran ini menewaskan lebih dari 227 orang di Gaza dan 12 orang di Israel.

Pertikaian bermula pada pengusiran keluarga Palestina di wilayah Sheikh Jarrah, Yerusalem Timur oleh Israel.

Video Editor: Lisa Nurjannah

Share This Video


Download

  
Report form