Viral Kades Joget Sama Biduan, Bupati Grobogan Geram dan Lapor Polisi

KompasTV 2021-06-26

Views 200

GROBOGAN, KOMPAS.TV Warganet dihebohkan dengan beredarnya video viral oknum kepala desa Dokoro berjoget bersama perangkat desa lainnya.

Kegiatan tersebut diduga melanggar protokol kesehatan.

Bupati Grobogan Sri Sumarni pun angkat bicara dan mengaku geram atas kejadian tersebut.

Tanpa basa-basi, Sri menyerahkan kasus tersebut ke aparat kepolisian.

"Sebetulnya saya sudah rakor seluruh kades sekabupaten kota, termasuk lurah camat, semua forkopimda kita sudah pesan betul-betul, menjalakan SK Bupati. Harusnya memberi contoh kepada masyarakat. Saya serahkan ke kepolisian, baru disidik, mudah-mudahan kepala desa seluruh kabupaten, taat protokol kesehatan. Saya sangat menyayangkan, berarti kepala desa ini tidak bisa memimpin masyarakatnya."tegas Bupati Grobogan Sri Sumarni.

Sebelumnya pada Rabu (23/06/2021) telah dilaksanakan pelantikan sejumlah perangkat desa.

Merayakan pelantikan, sejumlah perangkat desa merayakannya dengan berjoget.

Kegiatan itu juga dihadiri Kepala Desa Dokoro Masrukin yang juga ikut berjoget.

Semuanya terlihat tidak memakai masker atau menjaga jarak, padahal situasi bangsa sedang darurat corona.

Video Editor: Lisa


Share This Video


Download

  
Report form