Kapten KMP Kalibodri Meninggal Saat Isolasi Mandiri

KompasTV 2021-06-30

Views 128

KENDAL, KOMPAS.TV - Kapten KMP Kalibodri I Made Andri Darmawiyanto warga Sidoarjo, Jawa Timur, kali pertama ditemukan meninggal dunia di dalam kamar hotel Kaliwungu, Kendal, Jawa Tengah, oleh teman sesama anak buah kapal. Saat temannya hendak mengantarkan makanan di dalam kamar hotel korban tidak merespon.

Karena curiga tidak ada jawaban, teman korban mencoba melihat dari jendela kamar hotel dan melihat korban sudah terbujur kaku di atas tempat tidur. Teman-teman korban kemudian meminta penjaga hotel untuk membuka pintu kamar hotel dengan cara didobrak untuk memastikan kondisi korban.

Menurut Soim teman korban, sebelum ditemukan meninggal, korban mengeluh batuk dan baru Minggu sore menginap di hotel, karena hasil tes swab antigen reaktif dan diminta untuk isolasi mandiri. Di hotel Kaliwungu ini setidaknya ada empat anak buah Kapal Kalibodri yang menjalani isolasi mandiri karena positif Covid-19.

"Diketok-ketok tidak bangun kemudian kita beramai-ramai menggendor pintu tapi tidak ada respon. Akhirnya kita lewat lihat lewat jendela dan kita panggil tidak ada respon,"kata Soim.

Kapolsek Kaliwungu AKP Aryanindita Bagasatwika mengatakan, sebelum melakukan isolasi mandiri, korban menjalani tes swab dan hasilnya positif Covid-19. Saat ini petugas akan melakukan pengecekan lanjutan untuk mengetahui penyebab kematian korban.

"Untuk isolasi mandiri karena baru dilakukan tes usap, namun karena sudah ada gejala sehingga yang bersangkutan berinisiatif untuk isolasi mandiri. Dan setelah dicek oleh pihak puskesmas dari hasil tes usap reaktif Covid-19," kata AKP Aryanindita Bagasatwika.

Proses evakuasi korban dari dalam kamar dilakukan dengan menggunakan alat pelindung diri. Untuk pemeriksaan lanjutan, jenazah korban dibawa ke kamar jenazah Rumah Sakit Soewondo Kendal.

#Covid-19 #KapalKalibodri #Kendal



Share This Video


Download

  
Report form