GOWA, KOMPAS.TV - Percepatan vaksinasi covid-19 yang diprogramkan pemerintah untuk memutus mata rantai penyebaran covid-19 terus dilakukan. Namun vaksinasi yang digelar di salah satu rumah sakit di kabupaten gowa memunculkan antrian panjang tanpa menjaga jarak.
Dari video yang direkam warga memperlihatkan kerumunan dan antrian panjang penerima vaksin covid-19 di rumah sakit di kabupaten gowa sulawesi selatan.
Antusias warga yang ingin menerima vaksin membuat petugas medis dan keamanan kewalahan untuk mengurai kerumunan .
Pihak rumah sakit menarget 370 peserta penerima vaksin covid 19 dengan menyasar masyarakat umum usia 18 tahun hingga lanjut usia. Percepatan vaksinasi terus dilakukan pemkab gowa untuk mendukung program pemerintah pusat yang mencanangkan satu juta vaksin dalam sehari.
#vaksin
#covid19
#pemdagowa