Pria Malang Tewas Dibunuh Orang Tidak Dikenal

KompasTV 2021-07-27

Views 691

Malang, KompasTV Jawa Timur - Seorang pria di kabupaten Malang, Jawa Timur, tewas di pekarangan warga dengan sejumlah luka di beberapa bagian tubuh. Diduga korban tewas akibat aksi pembunuhan beberapa orang tidak dikenal.

Olah tempat kejadian perkara langsung dilakukan pihak Kepolisian di pekarangan warga di dusun Tubo desa Purwosekar kecamatan Tajinan kabupaten Malang, Jawa Timur (26/7).

Beberapa barang bukti diamankan Polisi di lokasi kejadian seperti dua pasang sandal jepit serta sebuah masker.

Olah tempat kejadian perkara ini dilakukan setelah pada minggu malam seorang pria atas nama Purnomo warga Gunungronggo kecamatan Tajinan kabupaten Malang, ditemukan tewas dengan beberapa luka pada bagian tubuh di pekarangan warga ini.

Menurut seorang warga, saat kejadian terdengar suara korban meminta pertolongan. Kondisi yang sudah malam serta gelap membuat hanya seorang warga yang mendatangi suara teriakan itu. Namun saat akan membantu korban, seorang warga tersebut diancam oleh para pelaku dan kembali ke rumah.

Pelaku merupakan orang tidak dikenal warga sekitar dan diduga berjumlah lebih dari dua orang.

Hingga kini kasus ini masih dalam penyelidikan pihak Kepolisian. Sementara jenazah korban dibawah ke kamar jenazah rumah sakit Saiful Anwar kota Malang, guna dilakukan autopsi.

#malang #jatim #pembunuhan #kriminal #tkp #polisi

MEDIA SOSIAL KOMPAS TV JAWA TIMUR :

facebook :https://www.facebook.com/kompastvjatim

instagram :https://www.instagram.com/kompastvjatim

twitter :https://twitter.com/kompastvjatim

Share This Video


Download

  
Report form