Salut ! Ibu Rumah Tangga Bantu Masak Makanan untuk Warga Isolasi Mandiri

KompasTV 2021-08-24

Views 59

BANJARMASIN, KOMPAS.TV - Cekatan menyiapkan menu makan siang untuk warga yang menjalani isolasi mandiri atau isoman karena terpapar covid-19, inilah yang dilakukan Dewi Nurnani.

Hal tersebut dilakoni wanita berusia 49 tahun, warga Kota Banjarmasin Kalimantan Selatan sejak hampir satu bulan terakhir.

Ia meracik dan memasak sendiri bahan bahan yang berasal dari sumbangan para dermawan.

Rasa peduli terhadap sesama, membuatnya rela meluangkan waktu apalagi seorang putranya pernah terpapar dan beruntung kini telah sembuh.

Semasa sang suami tercinta masih hidup, Dewi dan suaminya yang banyak mengandalkan ekonomi keluarga dari kemampuan membuat dan berjualan kue memang terbiasa bergerak sebagai relawan.

Mulai mendampingi orang sakit terutama kanker, hingga mereka yang lemah secara ekonomi dan luput dari perhatian umum.

Bahkan dalam aksi sosial bagi korban bencana alam seperti banjir besar di Kalimantan Selatan awal januari 2021 lalu.

"Karena rasa kemanusiaan aja, kemarin kan ada orang yang tidak mampu bisakah dibantu untuk isoman katanya, alhamdulillah kami bisa," ungkap Dewi.

"Kemarin kan dari pribadi dibantu anak anak karena terus di posting di Facebook ada relawan yang nyumbang, dikirim lewat ojek kurir di taruh di depan rumah aja jadi gak ketemu langsung." Tambahnya.

Di masa pandemi ini, kendati tak lagi didampingi sang suami karena telah lebih dulu meninggal akibat gagal ginjal, ia masih bersemangat berbagi peduli.

Kendati hanya dengan memasak menu makan siang pasien isoman mulai pukul delapan pagi, menatanya dan kemudian akan dikirim melalui jasa ojek.

Dengan bantuan warga ini, Dewi berharap, semangat para pasien isoman untuk sembuh tetap tinggi dan tidak merasa dipinggirkan oleh warga lain.

Share This Video


Download

  
Report form