GOWA, KOMPAS.TV - Polres gowa masih melakukan penyelidikan kasus penganiayaan orang tua kandung terhadap anaknya kepolisian kini telah memeriksa sembilan orang saksi dan menunggu hasil tes kejiwaan orang tua korban.
Penyelidikan kasus penganiayaan bocah perempuan oleh orang tua kandung terus berlanjut polisi kini sudah memeriksa sebanyak sembilan orang saksi yang dua diantaranya berperan sebagai paranormal selain rekaman video amatir aktivitas dukun tersebut petugas juga menemukan ratusan buah kelapa yang ditimbun dedaunan yang diduga bekas kegiatan ritual
Sejauh ini/ polisi sudah menetapkan empat orang tersangka yakni orang tua korban, paman, serta kakek korban pihak kepolisian juga masih menunggu hasil tes kejiwaan kedua orang tua korban yang menjalani pemeriksaan dirumah sakit jiwa dadi kota makassar.
#pesugihan
#polresgowa
#penganiayaan
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/209940/polisi-tunggu-hasil-pemeriksaan-kejiwaan-orang-tua-korban