Presiden ke-6 RI SBY Didiagnosis Mengidap Kanker Prostat Stadium Awal

KompasTV 2021-11-02

Views 49

JAKARTA, KOMPAS.TV - Presiden ke-6 Republik Indonesia (RI), Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), didiagnosis mengidap kanker prostat.

Dilansir dari Kompas.com. keterangan mengenai sakitnya SBY tersebut disampaikan oleh staf pribadi SBY, Ossy Dermawan, Selasa (2/11/2021).

Baca Juga SBY Sakit Kanker Prostat, PDIP: Kami Doakan Beliau Dapat Rahmat Kesembuhan di https://www.kompas.tv/article/227858/sby-sakit-kanker-prostat-pdip-kami-doakan-beliau-dapat-rahmat-kesembuhan

Ossy mengabarkan, kesimpulan penyakit yang diidap SBY merupakan hasil pemeriksaan tim dokter melalui metode MRI, biopsi, Positron Emission Tomography (PET) Specific Membrane Antigen (SMA) Scan, dan beberapa pemeriksaan lainnya.

"Sesuai dengan diagnosis dari tim dokter, Bapak SBY mengalami kanker prostat (prostate cancer). Kanker prostat yang diderita oleh Bapak SBY masih berada dalam tahapan (stadium) awal," kata staf pribadi SBY, Ossy Dermawan, dalam keterangannya seperti dikutip dari Koampas.com, Selasa (2/11/2021).

Ossy menjelaskan, tim dokter menyimpulkan semua opsi terbuka untuk pengobatan dan penyembuhan SBY.

Baca Juga Moeldoko Ajak Seluruh Masyarakat Indonesia Doakan Kesembuhan SBY di https://www.kompas.tv/article/227842/moeldoko-ajak-seluruh-masyarakat-indonesia-doakan-kesembuhan-sby

Ia menambahkan, SBY akan melanjutkan perawatan medis ke sebuah rumah sakit di luar negeri untuk penanganan penyakitnya.

"Setelah dilakukan konsultasi yang mendalam dengan tim dokter Indonesia, termasuk para urolog senior, diputuskan medical treatment dilakukan di sebuah rumah sakit di luar negeri yang memiliki pengalaman panjang dan teknologi yang maju untuk menangani kanker prostat," tulis Ossy dalam keterangannya.

Ossy mengungkapkan, SBY masih tetap menjalankan kegiatan sehari-hari seperti pada umumnya.
SBY juga memohon didoakan untuk kesembuhan atas penyakitnya.

"Bapak SBY memohon doa dari para sahabat khususnya dan masyarakat Indonesia umumnya agar medical treatment yang dilakukan dapat berjalan dengan baik," pungkas Ossy.

Video Editor: Jihan Zahirah

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/227886/presiden-ke-6-ri-sby-didiagnosis-mengidap-kanker-prostat-stadium-awal

Share This Video


Download

  
Report form