Simak,Alternatif Pengganti Minyak Sawit untuk Menggoreng

KompasTV 2021-11-04

Views 1

KOMPASTV-Demi memenuhi kebutuhan memasak di rumah, terkadang kita harus kreatif dalam bertindak. Sebagai contoh, kita perlu tahu bahwa, menggoreng bahan makanan, tidak harus menggunakan minyak kelapa sawit.

Ada pilihan lain, minyak yang bisa kita gunakan untuk memasak.

Merangkum dari berbagai sumber, berikut pilihan minyak yang bisa kita gunakan:

1.Minyak Wijen

Minyak wijen sering digunakan dalam masakan ala China, karena rasanya yang kuat. Titik asap yang tinggi pada minyak wijen, cocok untuk memasak makanan dengan panas yang tinggi.

2.Minyak Kanola

Minyak kanola cocok untuk menggoreng ringan, karena memiliki titik asap yang tinggi. penelitian membuktikan minyak kanola bisa meningkatkan sensitivitas insulin dan membantu mengurangi kolesterol dibanding sumber lemak lain.

3.Minyak Bunga Matahari

Mengandung omega -6 yang tinggi, baiknya digunakan dalam jumlah sedang, jika berlebihan bisa menyebabkan peradangan tubuh.

4.Minyak Alpukat

Minyak alpukat cocok digunakan, untuk menumis bahan makanan. Minyak alpukat adalah minyak yang didapatkan dari buah alpukat tapi tidak mengalami pemurnian.

5.Minyak Kelapa

Minyak kelapa bisa digunakan untuk memasak dengan suhu hangat, sampai suhu tinggi. Cocok untuk bahan pembuat kue.

Baca Juga Harga Minyak Goreng di Pasar Tradisional Melonjak di https://www.kompas.tv/article/228417/harga-minyak-goreng-di-pasar-tradisional-melonjak

https://www.kompas.tv/article/228417/harga-minyak-goreng-di-pasar-tradisional-melonjak

Grafis: Arief Rahman

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/228770/simak-alternatif-pengganti-minyak-sawit-untuk-menggoreng

Share This Video


Download

  
Report form