MAKASSAR, KOMPAS.TV - Puncak hari ulang tahun Kota Makassar yang ke 414 berlangsung di Anjungan Pantai Losari Makassar. Sejumlah pertunjukan digelar untuk memeriahkan hari jadi Kota Daeng.
Puncak hari ulang tahun Kota Makassar ke-414 digelar di Anjungan Pantai Losari, Makassar.
Sejumlah pertunjukan juga digelar, dari tari tarian daerah hingga atraksi water dance show oleh petugas Damkar Kota Makassar. Yang terakhir ada perlombaan Perahu Jolloro yang digelar di lokasi yang sama.
Selain pertunjukkan, Walikota Makassar dan Wakil Walikota Makassar juga meluncurkan sejumlah program, diantaranya Lorong Wisata.
Dalam kesempatan ini, lembaga prestasi Indonesia - Dunia memberikan piagam penghargaan kepada Pemerintah Kota Makassar atas penyelengaraan rekor minum kopi dan makan taripang di seribu lorong Wisata di Kota Makassar. Kegiatan ini guna pemulihan ekonomi dan ketahanan pangan sektor UMKM.
#hutmakassar
#lomba
#wisatalorong
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/230560/puncak-perayaan-hut-414-kota-makassar