Kasus Curanmor Marak di Kota Blitar, 6 Sepeda Motor Raib Dalam Satu Malam

KompasTV 2022-01-19

Views 218

KEDIRI,KOMPAS.TV - Satreskrim Polres Blitar Kota, melakukan olah tempat kejadian perkara di rumah kost melati indah Kota Blitar. Olah TKP ini dilakukan setelah 6 motor di rumah kos tersebut raib dicuri komplotan maling.

Menurut pemilik rumah kos aksi pencurian itu diperkirakan terjadi pada dini hari. Dalam hitungan jam para pelaku membawa kabur 6 motor milik penghuni kos.

Para pelaku terlebih dahulu merusak kunci bagian depan pagar sebelum membawa kabur sepeda motor. Aksi Pencurian sepeda motor dengan sasaran rumah kost memang marak terjadi di kota Blitar belakangan ini dan membuat warga resah.

Beberapa waktu lalu rumah kost milik anggota Polres Blitar kota juga sempat disatroni maling. Dua unit sepeda motor penghuni kos raib dibawa kabur pelaku.

Kini warga pun meminta polisi agar segera menangkap pelaku pencurian sepeda motor dengan sasaran rumah kos.

#blitar #Kriminal #curanmor #Pencurian #Beritakediri

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/253155/kasus-curanmor-marak-di-kota-blitar-6-sepeda-motor-raib-dalam-satu-malam

Share This Video


Download

  
Report form