Warga Memanfaatkan Vaksin Di Obyek Wisata

KompasTV 2022-02-28

Views 139

MADIUN, KOMPAS.TV - Ramainya pengunjung wisata saat libur panjang, dimanfaatkan oleh jajaran TNI di Kabupaten Madiun untuk menggelar serbuan vaksin. Vaksinasi dosis 2 dan 3 atau booster yang digelar di tempat wisata ini pun diminati banyak warga.

Obyek wisata dan Konservasi Satwa Umbul Square, Kecamatan Dolopo, Kabupaten Madiun, ramai dikunjungi warga saat libur panjang isra mikraj. Warga Madiun dan luar daerah banyak berdatangan di tempat wisata ini, untuk mengisi liburan bersama keluarga.

Meningkatnya pengunjung wisata ini, dimanfaatkan oleh jajaran TNI AD dari Kodim 0803 Madiun untuk menggelar serbuan vaksin gratis. Sebanyak 100 dosis vaksin astrazeneca dan 50 dosis vaksin jenis moderna disediakan untuk vaksin dosis dua dan booster dewasa. Selain itu, vaksin jenis sinovac juga disediakan bagi pengunjung anak anak.

Gelaran vaksinasi ini pun, begitu diminati oleh warga sekitar dan para pengunjung. Pengunjung merasa senang, karena dapat vaksin gratis sekaligus menikmati perjalanan wisata.

Pengunjung maupun warga peserta vaksin ini, oleh pengelola wisata tidak dikenakan tiket masuk. Sementara, bagi pengunjung wisata reguler atau bukan peserta vaksin akan dikenakan tarif tiket seperti biasa.

Program percepatan vaksinasi teus gencar dilakukan. Agar sistem kekebalan komunal atau herd immunity segera tercapai. Sementara gelaran vaksinasi ini akan selalu dilakukan guna mencegah penyebaran covid-19, terutama saat aktivitas warga tinggi seperti pada libur panjang.

#beritamadiun

#vaksin

#umbulsquare

#tniad

#kodimmadiun

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/265878/warga-memanfaatkan-vaksin-di-obyek-wisata

Share This Video


Download

  
Report form