JAKARTA, KOMPAS.TV - Warga yang mengikuti vaksinasi di kawasan Tanah Sereal, Tambora, Jakarta Barat, pada Rabu (16/03) malam mendapatkan hadiah minyak goreng.
Sebanyak tiga ratus liter minyak goreng dibagikan ke masyarakat yang bersedia divaksinasi.
Mengetahui berhadiah minyak goreng, gerai vaksin yang digelar di Kelurahan Tanah Sereal, Tambora, Jakarta Barat langsung diserbu warga.
Baca Juga Melihat Kebahagiaan Ratusan Penyandang Disabilitas di Yogyakarta Dapat Vaksin Booster di https://www.kompas.tv/article/271139/melihat-kebahagiaan-ratusan-penyandang-disabilitas-di-yogyakarta-dapat-vaksin-booster
Bahkan, sejumlah warga terpaksa harus pulang kembali lantaran kuota vaksin dan minyak goreng yang disediakan tidak mencukupi.
Petugas juga memfasilitasi warga dengan disabilitas yang ingin melakukan vaksinasi di lokasi ini dengan menyiagakan anggota PPSU dan Binmas untuk menjemput dan mengantar warga ke lokasi vaksin.
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/271297/warga-yang-ikuti-vaksinasi-covid-19-di-tambora-dapat-minyak-goreng